HUT Bhayangkara Ke-78 Polsek Lembak Kedatangan Personil Yonkav 5 /DPC Karang Endah & Kesatuan Gudmurah Paldam II/SWJ

Muara Enim//Linksumsel-1 Juli 2024 merupakan hari jadi Bhayangkara Ke-78 Tahun 2024, dan pada 1 Juli 2024 tentunya menjadi momen tersendiri bagi Polsek Lembak Polres Muara Enim, yang mana rekan sinergitas dari kesatuan TNI Yonkav 5 /DPC Karang Endah dan KA Gudmurah Paldam II/Sriwijaya beserta anggotanya hadir di Markas Polsek Lembak yang tak lain hadir untuk memberikan ucapan selamat dan sukses di hari jadi Bhayangkara Ke-78 1 Juli 2024.

Kunjungan KA.Gudmurah Paldam II/SWJ Mayor (Cpl) Bonny Oktavian beserta personil yang tiba di Mako Polsek Lembak tersebut, langsung disambut oleh para Kanit dan seluruh jajaran anggota Polsek Lembak dengan penuh keakraban yang kemudian menerima nasi tumpeng dan memberikan ucapan selamat HUT BHAYANGKARA KE-78,dan selanjutnya dilanjutkan kegiatan sesi poto bersama dan ramah tamah.

Usai Ka.Gudmurah Paldam II/Sriwijaya dan anggotanya berpamitan dari Mako Polsek Lembak tersebut, tak lama kemudian rekan sinergitas TNI dari kesatuan Yonkav 5/DPC Karang Endah juga hadri menyambangi Mapolsek Lembak di hari jadi Bhayangkara Ke-78 dalan rangka memberikan ucapan selamat Dirgahayu Bhayangkara Ke-78 1 Juli 2024.

Hadir langsung mewakili Danyon Kav 5 /DPC Karang Endah Letkol Kav Fredy Christoma, oleh Lettu Kav Pijar Widiasmara berserta Personilnya yang disambut jajaran Polsek Lembak tersebut, terpantau keakraban antara TNI dan Polri dini hari jadi Bhayangkara Ke-78, tentunya menambah bentuk sinergitas semakin solid dan erat yang tak lama kemudian personil Yonkav 5 /DPC Karang Endah juga berkesempatan menyerahkan tumpeng dan ucapan selamat HUT Bhayangkara Ke-78 dari Danyonkav 5 /DPC Karang Endah yang diwakilkan oleh Lettu Pijar Widiasmara.

Kapolsek Lembak AKP Jonson, SH,MSi, diwakilkan Iptu Ultha Deanto, mengucapkan ribuan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada rekan sinergitas TNI atas ucapan HUT Bhayangkara Ke-78 dalama kunjungannya ke Mapolsek Lembak pada 1 Juli 2024 yang bertepatan pada hari jadi Senin 1 Juli 2024.

Baca juga:  Kabag SDM & Jajaran Polres Muara Enim Lakukan Pengawasan Penerimaan Anggota Polri

“Berharap ini merupakan perwujudan sinergitas TNI-Polri yang selama ini telah terjalin dengan baik, dan sekali lagi ucapan terimakasih dan doanya kepada kami ( Polri.red). dihari jadi Bhayangkara Ke-78 1 Juli 2024 ,”ucapnya, yang dilanjutkan dengan pemotongan nasi tumpeng tersebut.(01/07).

Sementara Kapolsek Lembak AKP Jonson SH MSi, yang tengah terdapat kegiatan upacara memperingati HUT Bhayangkara Ke-78 dan acara Tasyakuran di HUT Bhayangkara di Mapolres Muara Enim, mengucapkan ribuan terimakasih atas kunjungannya dari rekan sinergitas TNI dari kesatuan Yonkav 5 DPC Karang Endah dan Ka.Gudmurah dan anggota di Mapolsek Lembak yang secara langsung memberikan ucapan selamat HUT Bhayangkara Ke-78, dan semoga atas kunjungannya dan doanya kepada kami (Polri.red) wujud bentuk sinergitas yang terjalin dengan baik akan tetap terjaga secara harmonis,”ungkap AKP Jonson, SH, MSi, melalui sambungan telponnya pada media ini (01/07). (Jf)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *