Diguyur Hujan Deras Satlantas Polres Muara Enim Atasi Kemacetan Kawasan Simpang MEO

Muara Enim//Linksumsel-Pasca menerima laporan dari masyarakat kepada Satlantas Polres Muara Enim Polda Sumsel terkait terjadinya kemacetan arus lalulintas dikawasan Desa Lebak Budi hingga kesimpang Meo tersebut, Kini arus lalulintas kembali normal setelah hadirnya Satlantas Polres Muara Enim ke lokasi yang mana terdapat sebuah mobil Truk mengalami kerusakan patah As.

Menerima laporan dari masyarakat tersebut pihak SPKT Satlantas Polres Muara Enim yang langsung menindaklanjuti laporan itu, langsung meluncur ke lokasi terjadi kemacetan dan langsung mengatur arus lalulintas meskipun dilokasi tersebut diguyur hujan sangat deras.

“Ya, mendapatkan laporan kepada kami terkait adanya kemacetan yang disebabkan adanya kerusakan mobil truk patah As tersebut, Petugas Satlantas langsung turun ke lokasi dan mengatur arus lalulintas yang kini kembali normal,”terang AKP Suwandi,SH, M.Si, pada Sabtu (03/12) sore.

Dikatakan Kasat Lantas AKP Suwandi, bahwa telah memberikan nomor What Shap (085346117868) ME SPKT Satlantas Polres Muara Enim Polda Sumsel kepada masyarakat atas terjadi kemacetan arus Lalulintas dikawasan Desa Lebak Budi sampai ke Simpang MEO tersebut, dan segera personil SPKT yang menerima laporan langsung menindaklanjuti laporan tersebut, kemudian Satlantas Polres Muara Enim menormalkan kembali kawasan jalan raya tersebut.

“Ya, kemacetan terjadi akibat adanya sebuah mobil truk mengalami kerusakan patas As, namun kini telah normal kembali, dan petugas Satlantas Polres Muara Enim telah berada dilokasi yang kini normal kembali,”ucap Kasat Lantas AKP Suwandi, SH, M.Si, yang turut terjun mengurai kemacetan meskipun diguyur hujan tersebut.

Ditambahkan Kasat Lantas, bahwa kita tegaskan kepada para pengguna jalan melalui kendaraannya untuk terlebih dahulu memeriksa kendaraannya sebelum beraktifitas, sehingga dalam perjalanan tidak terjadi kendala.

Baca juga:  Polres Muara Enim Serta Jajaran Polsek Pasang Banner Titik Rawan Karhutla

“Ya, dihimbau pemilik serta pengendara roda dua dan empat untuk lebih meneliti lagi kondisi kendaraannya, apakah kendaraan layak atau tidak segera diteliti dengan cermat, sehingga diharapkan tidak terjadi kerusakan dijalan,”pungkas AKP Suwandi,SH,M.Si.

“WhatsApp Satlantas Polres Muara Enim Polda Sumsel (6285346117868) atau lihat detail di alamat berikut:https://bantuanpolisi.xyz/dumas/detail/2pep9yh.
(JNF)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *