Pelepasan Siswa Kelas IX SMPN 1 Gelumbang Berikan Piagam Kepada 23 Peserta Didik Berprestasi

Muara Enim//Linksumsel-Acara Pelepasan peserta didik kelas IX tahun ajaran 2022-2023 di SMPN 1 Gelumbang Kecamatan Gelumbang Kabupaten Muara Enim secara resmi digelar di SMPN 1 Gelumbang Kamis (05/06/2023).

Rangkaian acara juga dilakukan kegiatan Purna Bakti Guru SMPN 1 Gelumbang yang selama ini telah memberikan dedikasinya yang tinggi sebagai tanaga pendidik di SMPN 1 Gelumbang yang kini telah memasuki masa pensiun (purna bakti red).

Ketua komite SMPN 1 Gelumbang Syamsul Bahri, kegiatan pelepasan siswa kelas IX angkatan Ke-41 tahun ajaran 2022-2023 bahwa acara pelepasan siswa -siswi ini telah menjadi kesepakatan bersama melalui musyawarah para wali murid dan komite dan anggaran terkumpul mencapai 80 persen serta dibantu para donatur seperti pak Jauhari dan lainnya tersebut, yang alhamdulilah menutupi anggaran kekurangan 20 persen,, yang alhamdulilah anggaran 100 persen cukup “ucap Syamsul Bahri.

Mewakili wali siswa dalam sambutanya, berharap acara pelepasan siswa kelas IX angkatan ke-41 tahun ajaran 2022-2023 menjadi kesan yang baik, dan terima kasihnya kepada para guru yang selama ini telah memberikan dedikasinya sebagai pendidik kepada para siswa hingga para siswa lulus dan kini resmi dilepas,”ucap Rstu.

Sementara itu Kepsek SMPN 1 Gelumbang Aldi Susanto, SPd, MSi, mengucapkannya selamat kepada para siswa -siswi yang telah lulus dan sekarang telah dilepas dengan harapan kedepannya para siswa untuk melanjutkan pendidikannya ketingkat sekolah menengah atas lebih baik lagi, serta ucapan terimakasih nya atas support selama ini diberikan dan dukungannya kepada SMPN 1 Gelumbang dalam memberikan pengabdiannya didunia pendidikan lebih maju lagi.

” Dikatakan Aldi, bahwa berdirinya SMPN 1 Gelumbang pada tahun 1979 hingga sampai sekarang telah banyak menelurkan jebolan dari SMPN 1 meraih kesuksesan, dan melalui kegiatan pelepasan para siswa serta dalam memberikan proses pembelajaran di SMPN 1 Gelumbang ini, kami akan terus berkomitmen memberikan yang terbaik serta menjadi yang terdepan khususnya di Kabupaten Muara Enim dan juga tentunya dunia pendidikan para siswa-siswi hingga meraih prestasi dan kesuksesan, dan ucapan mohon maaf kepada wali siswa jika selama ini terdapat kesalahan dan khilaf maupun kekurangan, namun semua kita lakukan demi untuk kemajuan pendidikan,”ungkap Aldi Susanto,SPd, M.Si, yang memimpin 62 guru tersebut.

Baca juga:  Kapolres Cup 3, Polres Muara Enim Gelar Turnamen Badminton di HUT Bhayangkara Ke-78 Tahun 2024

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisbud) Kabupaten Muara Enim Drs Rusdi Hairulah, M.Si, melalui Kasi Pengawas Disdikbud Muara Enim Abdurahman, M.Si, mari usai mengenyam pendidikan di SMPN 1 Gelumbang ini berpesan kepada para siswa yang telah dilepas dari SMPN 1 Gelumbang untuk terus belajar dan belajar guna meraih mimpi dimasa depan melalui jenjang pendidikan yang lebih tinggi lagi serta berharap para siswa akan fokus terus menguasai era digital dengan menggunakan hal positif dalam mendapati serta memberikan proses pembelajaran untuk kita,”terang Abdurahman.

PLT Camat Kecamatan Gelumbang Chandra Firmansyah,SE, menyambut baik kegiatan acara pelepasan siswa serta mengapresiasi kepada para dewan guru yang telah memberikan pengabdiannya dengan baik, sehingga sampai sekarang keberadaan SMPN 1 Gelumbang tetap sebagai ikon terbaik melalui beberapa prestasi yang diraih selama ini”ucap Chandra Firmansyah,SE, salah satu alumni SMPN 1 Gelumbang yang kini telah menjabat PLT Camat tersebut.

Sementara itu rangkaian kegiatan acara pelepasan siswa kelas IX SMPN 1 Gelumbang juga disugukan pertunjukan drama kolosal dari para siswa kelas 7 dengan menunjukan cerita seorang guru yang tegas dalam mendidik kepada para siswa -siswinya,namun dengan cara mendidik penuh kasih sayang dengan tujuan agar kelak para siswa dapat meraih kesuksesan, serta rangkaian juga disugukan dengan tarian dan kreasi serta pemberian cindera mata dan piagam kepada para guru dan juga ucapan selamat purna bakti kepada guru yang masuk masa pensiun.

Kegiatan pelepasan juga diisi dengan pengumuman kepada 23 Peserta didik terbaik yang mana mereka berhak mendapatkan piagam serta hadiah di acara pelepasan siswa SMPN 1 Gelumbang dengan Tema

” Perpisahan Bukan Berati Berpisah, Mari Berjuang Meraih Mimpi di Masa Depan Yang Gemilang’ Turut hadir pada acara tersebut, Unsur Forkopimcam Gelumbang, para Kepsek, para wali siswa dan undangan lainnya. (jf)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *