Anak-Anak Juga Tak Luput Ikut Semarakkan HUT-RI

Muara Enim//Linksumsel-Semarak dalam memeriahkan hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-78 Tahun Pada Kamis (17/08/2023), Tentunya tidak hanya dimeriahkan para kaum dewasa saja, namun kaum generasi tunas bangsa yang segera akan tumbuh kelak menjadi dewasa tersebut, juga tak luput, ikut larut dalam mengisi kemeriahan di HUT RI Ke-78 Tahun.

Dengan berbagai macam lomba -lomba dalam memeriahkan hari jadi Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-78 Tahun ini, para generasi tunas bangsa tampak sangat begitu antusias, dalam mengikuti berbagai macam perlombaan 17 Agustusan.

” Seperti lomba makan kerupuk, memasukan paku didalam botol, membawa kelereng dengan sendok dibibir, balap karung, serta berbagai macam lomba lainnya tersebut, sepertinya sudah menjadi tradisi pada setiap tahunnya yang diikuti Anak-anak Indonesia.

Gelak tawa dan canda tampak pecah, saat Anak-anak mengikuti perlombaan Agustusan dihari kemerdekaan Republik Indonesia, yang mana para penonton maupun Ibu-ibu yang mengawal anak-anaknya ikut lomba Agustusan tersebut.

Demikian sebuah kegiatan yang dilaksanakan dalam memeriahkan hari kemerdekaan RI Ke-78 Tahun di RT 1B Desa Karang Endah Kecamatan Gelumbang Kabupaten Muara Enim Sumatera Selatan.(Jf)

Baca juga:  Polsek Tanah Abang Hadiri Musdesus Tanah Abang Utara

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *