Desak PT DBU Perbaiki Jalan, Wabup Muara Enim: Sebelum Lebaran Jalan Rusak di Muara Enim Harus Mulus

Muara Enim//Linksumsel-Wakil Bupati Muara Enim Ir Hj Sumarni, M.Si, dalam kinerja perdananya turun kelapangan melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) dengan meninjau sejumlah jalan yang mengalami rusak parah dikawasan Muara Enim.

Wabup Muara Enim Ir Hj Sumarni, M.Si, meminta kepada perusahaan khusus PT Dura Bara Utama (DBU) segera melakukan perbaikan sejumlah jalan yang rusak dan bukan hanya satu titik saja, namun perbaikan dari depan GOR Muara Enim hingga Jalal Merdeka Muara Enim.

“Kita sudah bertemu dan berbincang dengan pihak PT DBU agar sejumlah jalan rusak segera diperbaiki, dan diminta sebelum lebaran harus bagus,”tegas Sumarni, yang meninjau jalan rusak tersebut, Selasa (25/02/2025).

Dikatakannya, bahwa keluhan kita sudah kita sampaikan kepada PT DBU agar segera memperbaiki jalan rusak ini, karena banyak yang kita dengar warga masyarakat pengguna jalan, sudah banyak yang mengalami kecelakaan akibat terjebak lubang.

“Harapan kami segera diperbaiki, dan PT DBU berjanji dalam satu Minggu ini akan segera akcion melakukan perbaikan,dan tentunya apa yang telah menjadi program prioritas kami dalam 100 hari kerja bersama pak Bupati Edison dapat terwujud,”terang Wakil Bupati Muara Enim Ir Hj Sumarni,M.Si, kepada awak media.(25/02).

Tampak hadir mendampingi Wakil Bupati Muara Enim dalam meninjau sejumlah jalan rusak tersebut, Anggota DPRD Muara Enim, para OPD Muara Enim serta pihak lainnya .(J.red).

Baca juga:  Atasi Macet Kawasan Pintu Perlintasan KAI Kasat Lantas Polres Muara Enim Turun Lakukan Upaya Intensif

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *