Muara Enim//Linksumsel-Menjelang pelantikan kepala daerah dan wakil kepala daerah serentak pada 20 Februari mendatang, Bupati dan Wakil Bupati Muara Enim terpilih periode 2025-2030, H. Edison, S.H., M.Hum., dan Ir. Hj. Sumarni, M.Si., melaksanakan rangkaian persiapan registrasi maupun pemeriksaan kesehatan di Kantor Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Jakarta, Minggu pagi (16/02).
Pasangan calon kepala daerah dan wakil kepala daerah Kabupaten Muara Enim tersebut diterima langsung oleh Wakil Mendagri, Dr. Bima Arya Sugiarto, S.I.P., M.A.
Dalam keterangannya, Bupati terpilih menjelaskan bahwa registrasi dan pemeriksaan kesehatan merupakan bagian dari rangkaian persiapan pelantikan dan juga retret yang telah dijadwalkan pemerintah pusat melalui Kemendagri.
Dirinyapun memohon doa seluruh masyarakat Bumi Serasan Sekundang agar pelantikan di Istana Negara maupun kegiatan retret di Kota Magelang, Jawa Tengah nantinya dapat berjalan sukses dan lancar.
Bupati terpilih juga menyampaikan bahwa sebelum pelantikan akan terlebih dahulu dilaksanakan gladi kotor dan gladi bersih bersama seluruh kepala daerah dan wakil kepala daerah terpilih lainnya.
Nampak pula Gubernur Sumsel terpilih, H. Herman Deru dan Wakil Gubernur Sumsel terpilih, H. Cik Ujang juga melaksanakan registrasi maupun pemeriksaan kesehatan. (j.red)