Laka Maut Terjadi Dijalan Embacang Kelekar Muara Enim

Muara Enim//Linksumsel-Insiden kecelakaan terjadi dijalan Desa Embacang Kecamatan Kelekar Kabupaten Muara Enim,pada Senin (26/01/2026) sekitar pukul 10:00 WIB.

Peristiwa kecelakaan maut terjadi sempat diabadikan melalui rekaman video amatir warga netizen yang diunggah disalah satu akun Facebook atas nama “Enti Majiid Enti Doank” yang mana rekaman video memperlihatkan salah satu kondisi mobil mengalami terjungkal keluar dari ruas jalan, dan salah satu mobil lainya mengalami ringsek dibagian depan mobil tepat di badan jalan.

Dalam rekaman video tersebut juga memperlihatkan para penumpang keluar dari mobil yang sepertinya mengalami cidera berat, serta terlihat salah satu penghuni mobil terkapar tepat dibagian kursi sang sopir.

Belum diketahui pasti kronologi kejadian kecelakaan maut yang terjadi dijalan kawasan desa Embacang Kelekar Muara Enim tersebut. Begitupun identitas mobil dan sopir maupun para penumpang dari dalam mobil juga belum diketahui secara pasti, namun, menurut informasi yang didapat disebut-sebut ada terdapat warga Gelumbang yang mengalami luka serius didalam mobil yang mengalami kecelakaan tersebut.

Berdasarkan informasi yang didapat, bahwa kejadian diduga kedua mobil jenis pribadi tersebut bertabrakan hingga mengakibatkan para penumpang dan sopir mengalami luka-yang cukup serius.

Dikabarkan juga bahwa peristiwa Laka tersebut para penumpang yang mengalami luka -luka telah dilarikan dan dirawat dirumah sakit kota Prabumulih.(j.red).

Baca juga:  DPO Pengedar Narkoba Tertangkap di Hotel Puspa Muara Enim

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!