Perkuat Sinergitas dan Kolaborasi, Kalapas Muara Enim Silaturahmi ke BNNK Muara Enim

Muara Enim//Linksumsel-Dalam rangka memperkuat sinergitas dan kolaborasi, Kalapas Muara Enim Mukhlisin Fardi bersilaturahmi ke Kantor BNNK Muara Enim, Selasa (07/11/2023).

Kunjungan silaturahmi tersebut disambut langsung oleh Kepala BNNK Muara Enim AKBP. Irzan Haryono, S.H., M.Si.

Turut hadir bersama Kalapas Muara Enim yaitu Ka.KPLP Ressy Setiawan, Kasi Minkamtib Agusnadi,  Kasi Binadik dan Giatja, Taufik, dan Kasubsi Regbimkemas Angger Purwito.

Kunjungan silaturahmi tersebut dilangsungkan di ruang kerja Ka.BNNK Muara Enim.

“Melalui silahturahmi ini, kami juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada BNNK Muara Enim atas Sinergitas dan Kolaborasi yang telah terjalin baik selama ini antara Lapas Muara Enim dan BNNK Muara Enim,” kata Mukhlisin Fardi

Kalapas Muara Enim berharap sinergitas dengan BNNK Muara Enim terlebih dalam hal pelaksanaan P4GN, dapat terus berlanjut secara berkesinambungan.

Dalam pertemuan tersebut, kedua pimpinan saling bertukar pengalaman dan informasi, serta membahas tugas pokok dan fungsi masing-masing sebagai Aparat Penegak Hukum (APH) yang saling mendukung satu sama lain.

Turut mengamini, Kepala BNNK Muara Enim, AKBP. Irzan Haryono, S.H., M.Si mengucapkan terimakasih atas kedatangan Kalapas Muara Enim dan jajaran.

Ia menyampaikan bahwa, BNNK Muara Enim siap bersama-sama saling mendukung, bersinergi dan berkolaborasi dengan Lapas Muara Enim.

Baca juga:  Polda Sumsel Kembali Torehkan Prestasi, 10 Peserta Test SIPSS 2024 Berhasil Lulus Seleksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *