Polsek Penukal Abab Menyelesaikan Laporan Pengeroyokan dengan Musyawarah

PALI//Linksumsel-Tidak ada masalah tanpa solusi, sebesar dan serumit apapun masalah, jika disikapi dengan kepala dingin pasti selesai, mungkin bahasa inilah yang tepat yang diucapkan Kapolsek Penukal Abab AKP Robby Monodinata.S.H, yang sudah tak terhitung jumlahnya menyelesaikan masalah laporan masyarakat diselesaikan dengan cara musyawarah kekeluargaan.

Kali ini Kapolsek Penukal Abab melakukan penyelesaian perkara masalah pengeroyokan yang terjadi di Desa Babat Kecamatan Penukal Kabupaten PALI Provinsi Sumatera Selatan pada Minggu soreh (05/03/2023),

Peristiwa pengeroyokan itu terjadi terhadap seorang ibu muda yang merupakan pelapor perkara pengeroyokan yang juga dilakukan tiga orang ibu-ibu mudah warga Desa Babat,

Atas laporan Korban yang bernama Heny Binti Sabudin Alm, (35 Tahun), dia mengaku mengalami luka lecet di mata sebelah kiri atas pengeroyokan itu, sementara terlapor berinisial ER (45), SL (29) dan AT (25) yang ketiga wanita ini juga warga Desa Babat.

Menurut keterangan Kapolsek Penukal Abab AKP Robby Monodinata.S.H, yang didampingi Aipda Ikrom, Aipda Mubarak dan Briptu Arsyad, permasalahan tersebut sudah diselesaikan di Rumah Kepala Desa Babat,

“Alhamdulillah selsai secara musyawarah dan mufakat dengan cara kekeluargaan, kita berikan arahan, pencerahan dan pemecahan masalah kepada masing-masing pihak yang terlibat perkelahian itu, tidak semua permasalahan harus diselesaikan dengan cara dihukum, kalau memang bisa dengan cara kekeluargaan kenapa harus di hukum.” ujar Kapolsek Penukal Abab.

(Humas Polres PALI)

Baca juga:  Nakes Perawat di PALI Kecewa Tidak Bisa Mengikuti Tes PPPK

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *