Program “Jumat Curhat” Oleh Polres Muara Enim di Apresiasi Masyarakat

Muara Enim//Linksumsel-POLRES MUARA ENIM POLDA SUMSEL, menggelar program Jumat Curhat untuk kali ini di Balai Desa Saka Jaya Kecamatan Muara Enim Kabupaten Muara Enim Prov. Sumsel, Jumat (03/02/23).

Program ini juga menjadi silaturahmi dan komunikasi antara Polri dengan masyarakat.

Wakapolres Muara Enim Kompol CS. Panjaitan, SE. M.Si yang hadir pada kegiatan program tersebut menyampaikan maksud dan tujuan kegiatan program Jumat Curhat.

Program tersebut untuk menampung curhatan masyarakat yang nantinya akan dicarikan upayakan solusinya.

“Ya, terlebih kami juga menerima masukan, saran maupun kritikan yang sifatnya membangun bagi Polres Muara Enim dan jajaran,” katanya.

Selain menampung keluhan, Kompol CS. Panjaitan juga mengatakan jika Jumat Curhat sebagai upaya mempererat silaturahmi serta menjaga komunikasi masyarakat dan Polri. Ditambah lagi untuk mengimplementasikan Polri hadir di tengah masyarakat.

“Ya, Kita dengarkan keluhan – keluhan serta masukan dari masyarakat untuk kemajuan institusi Polri dan terjaganya situasi Kamtibmas yang diharapkan masyarakat. Sekaligus untuk meningkatkan pelayanan Polri kepada masyarakat, sehingga bisa benar-benar menjadi pelindung, pengayom dan pelayan kepada masyarakat,” paparnya.

Kepala Desa Saka Jaya menyambut baik mengapresiasi program pelaksanaan “Jumat Curhat”, karena masyarakat dapat menyampaikan langsung apa yang menjadi ganjalan yang perlu disampaikan terhadap Polri.

“komunikasi publik yang terbuka seperti ini sangat dibutuhkan masyarakat sehingga adanya komunikasi dua arah secara langsung dan mendapatkan tanggapan langsung dari Kepala Desa Saka Jaya ”

Program kegiatan Jumat Curhat itu dihadiri Pejabat Utama Polres Muara Enim, Kepala Desa Saka Jaya, tokoh agama dan masyarakat serta pemuda. (JNF)

Baca juga:  PMKA PALI Berikan Buku Tulis Sebanyak 2000 Secara Gratis Kepada Sekolah Yang Ada di Karang Agung

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *